LUTIM– Bupati Luwu Timur, Budiman mengabadikan nama Andi Hasan Opu To Hatta (Almarhum) sebagai nama Stadion Malili.

Budiman mengaku, sudah meminta izin kepada keluarga almarhum Andi Hasan Opu To Hatta, mengenai nama tokoh Luwu Timur itu diabadikan sebagai nama stadion. “Kita sudah beri nama ini stadion, Andi Hasan Opu To Hatta,”Kata Bupati Budiman

“Ini sebagai penghormatan kepada beliau yang telah banyak memikirkan daerah ini,”

Stadion ini sementara dalam tahap pengerjaan, dan tidak lama lagi rampung, rumput lapangan sudah ditanam.

Lintasan atletik sudah diaspal, dan sekeliling stadion telah dipasangi pagar pembatas.

Nama Andi Hasan Opu To Hatta sudah diabadikan juga menjadi nama jalan menuju Rujab Bupati Luwu Timur dan Kantor Bupati Luwu Timur, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili.

Stadion Malili menelan anggaran Rp 14,2 miliar, dikerjakan PT Arafah Alam Sejahtera.

Lantas Siapa Andi Hasan Opu To Hatta?

Almarhum Andi Hasan adalah tokoh yang berjasa terbentuknya Kabupaten Luwu Timur dari Luwu Utara sebagai kabupaten induk.

Semasa hidup, almarhum adalah politisi senior Partai Golkar khususnya di Tana Luwu.

Ia pernah menjabat Ketua DPD Golkar di Luwu (1989-1999), Luwu Utara (1999-2003) dan Luwu Timur (2003-hingga wafat).

Almarhum yang lahir 31 Desember 1927 di Malili silam, juga pernah menjabat sebagai Ketua DPRD di Kabupaten Luwu Utara (1999-2004) dan Luwu Timur (2004-sampai wafat).

Dalam Adat Dua Belas atau Seppulo Dua Kedatuan Luwu, Andi Hasan Opu To Hatta digelar Opu Balirante.

Setelah meninggal almarhum diberi gelar numerta Andi Hasan Opu To Hatta Opu Mpelai Ussu, yang berarti wafat di Ussu. (*)

Berita SebelumnyaTanpa Gunakan APBD, Bupati Luwu Timur Budiman Berhasil Menata Kota Malili
Berita BerikutnyaPT.CLM Sosialisasi Program Sosial Mapping di 4 Desa Pemberdayaan, Ini Tujuannya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini