MALILI – Bupati Luwu Timur, Budiman meminta kepala organisaai perangkat daerah (OPD) menyiapkan program yang bermanfaat untuk masyarakat.

“Siapkan program yang bermanfaat untuk daerah secara maksimal agar lebih produktif,” kata Budiman, Jumat (2/12/2022).

Budiman juga mengingatkan serapan anggaran, termasuk setiap OPD menggunakan anggaran secara berkualitas.

“Harapanya bisa terserap dengan baik di masyarakat, tidak lain dari faktor kerja kepala dinas yang sangat diharapkan,”

“Ini dalam rangka peningkatan kapasitas tim anggaran dan tepat pada sasaran di masyarakat,” katanya.

Sebelumnya, Kamis (1/12/2022), Budiman telah menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Dana Alokasi Transfer Ke Daerah Tahun 2023.

Juga Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) LKPD Tahun 2021 Sulsel.

Budiman menerima penghargan itu dari Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman di Ruang Rapat Pimpinan, Kantor Gubernur Sulsel.

Berita SebelumnyaBupati Luwu Timur Paparkan Program Stategis ke LPPM Unhas, Ada Satu Kamar Satu Pasien
Berita BerikutnyaSekda Luwu Timur Minta Kepala Dinas Informasi Layanan Publik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini