KABARLUTIM.COM, MALILI – Pedagang banyak menutup losnya alias tidak berjualan di di Pusat Niaga Malili, Jl Soekarno Hatta, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Luwu Timur.

Sekitar sudah sebulan banyak los pedagang yang tutup di pasar yang satu komplek dengan Terminal Malili dan Pasar Hobi ini.

Di Pusat Niaga ada sekitar 64 los atau kios yang tersedia.

Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Disdagkop-UKM) Luwu Timur, Senfry Oktavianus mengatakan akan melakukan evaluasi para pedagang yang tidak berjualan.

Sebelum para pedagang menempati los, pedagang diberikan surat pernyataan, bila tidak mengisi los akan dilakukan pergantian.

“Jangan berjualan di luar, berjualan di dalam karena sudah dikasih tempat. Jangan sampai sudah tidak mau berjualan, nanti kita cari penggantinya,” kata Senfry, Minggu (30/1/2022).

Berita SebelumnyaKejaksaan Luwu Timur Bentuk Tim Khusus Satgas Mafia Tanah
Berita BerikutnyaLewat Program 1 Miliar 1 Desa di Luwu Timur Bisa Atasi Krisis Jaringan Internet

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini