MALILI– Wakil Bupati Luwu Timur (Lutim) Mochammad Andi Akbar Leluasa, menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Luwu Timur 2024.

Ia mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 9 Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Rabu (27/11).

Tampak, Akbar yang juga Cawabup Petahana nomor urut 02 ini ke TPS bersama sang istri yakni Arbiyanti Febthavia.

Akbar tampak mengenakan baju dinas berwarna putih sedangkan sang istri berbalut busana merah dengan motif biru gelap sambil memopong dua anak.

Mochamad Andi Akbar Leluasa berpasangan dengan Cabup Budiman dan merupakan pasangan petahana.

Andi Akbar Leluasa saat ini menjabat sebagai wakil bupati Luwu Timur yang dilantik pada 5 Oktober 2023 lalu.

Akbar menggantikan posisi Budiman yang naik menjadi Bupati Luwu Timur setelah Bupati terpilih yakni Thoriq Husler meninggal dunia.

Akbar sapaan akrabnya merupakan putra politisi senior Partai Golkar Tana Luwu Andi Fachri Leluasa.

Akbar maju menjadi Cawabup bersama Budiman dengan tagline “Lanjutkan Kebaikan”.(*)

Berita SebelumnyaBudiman Kumandangkan Adzan Subuh Pertama di Masjid Islamic Center Malili
Berita BerikutnyaKomitmen dalam Penerapan SDGs, PT Vale Raih Lima Penghargaan Indonesia Sustainable Development Goals 2024

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini