*Saat Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW di Loeha Raya

KABAR LUTIM– Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur, Isrullah-Usman, turut memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, 1446 H. Di momen ini, Isrullah-Usman memberangkatkan masyarakat umroh.

Warga yang diberangkatkan umroh gratis bukan kerabat dekat. Melainkan warga yang memiliki keberuntungan. Isrullah-Usman, mengemasnya dengan kupon jalan sehat yang dilakukan dibeberapa kecamatan.

Sabtu, (21/09/24) warga Laoeha Raya, Kecamatan Towuti yang beruntung mendapatkan kesempatan umroh gratis dari Isrullah-Usman. Namanya, Alfaro Gavril. Seorang anak sekolah dasar.

Nomor kupon jalan santainya berhasil keluar menjadi penerima hadiah umroh. Karena masih anak-anak, Alfaro menghadiahkan umroh ini untuk Ibunya, Ulfi Nur Azizah. “Ini untuk mama,” kata Alfaro usai berfoto dengan Isrullah-Usman.

Isrullah bilang, kegiatan jalan sehat dengan memberikan hadiah utama Umroh gratis, merupakan momentum memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Momentum yang perlu dimanfaatkan untuk membahagiakan sesama ummat.

“Semoga kita semua senantiasa berbahagia selalu. Terus menjalin ikatan silaturahim sebagaimana anjuran Nabi Muhammad SAW,” kata Isrullah sembari melempar senyum.

Disisi lain, Isrullah menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat yang begitu antusias dan memberikan dukungan dan doa. Baginya, kemandirian dan kesejahteraan masyarakat tetap menjadi prioritas utama.

Berita SebelumnyaMassa Membludak Setiap Kukuhkan Tim Pemenangan , Jubir Budiman-Akbar : Sangat Wajar Kalau Survei Kita Tinggi
Berita BerikutnyaYang Lain Baru Berjanji Budiman-Akbar Sudah Melakukan, Tinggal Dilanjutkan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini