MALILI– Sebanyak 74 murid kelas IV dari Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Insan Rabbani Malili melaksanakan kegiatan pembelajaran luar kelas (Outing Class) dengan mengunjungi kantor Perumdan Waemami Luwu Timur pada Kamis, 29 Januari 2026.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam materi mata pelajaran IPAS mengenai Sumber Daya Alam secara langsung di lapangan.
Kepala Sekolah SDIT Insan Rabbani, Usman, S.Pd.I, menjelaskan bahwa kunjungan ini dirancang agar siswa memahami proses teknis pengolahan air bersih serta pentingnya melestarikan sumber daya air dalam kehidupan sehari-hari.
Menanggapi kunjungan edukatif tersebut, Direktur Perumdam Waemami Luwu Timur, Andi Maryam menyambut baik inisiatif dari pihak sekolah. Ia menekankan bahwa edukasi mengenai air bersih harus dimulai sejak dini agar tercipta budaya hemat air di masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi kehadiran anak-anak dari SDIT Insan Rabbani. Melalui kunjungan ini, kami ingin memperlihatkan bahwa proses mengolah air baku menjadi air layak konsumsi membutuhkan perjalanan panjang dan teknologi yang tidak sederhana. Kami berharap setelah melihat prosesnya secara langsung, para siswa bisa menjadi agen perubahan di rumah masing-masing untuk lebih menghargai dan bijak dalam menggunakan air bersih,” ujar Andi Maryam.
Selama kunjungan yang berlangsung dari pukul 08.00 hingga 11.30 WITA ini, siswa didampingi oleh guru pembimbing untuk melihat berbagai fasilitas pengolahan air milik Perumdam Waemami Luwu Timur. Agenda ini selaras dengan visi SDIT Insan Rabbani sebagai sekolah yang “Religius, Unggul, dan Berwawasan Lingkungan”.
Dengan adanya kolaborasi antara institusi pendidikan dan penyedia layanan publik seperti Perumdam Waemami Luwu Timur, diharapkan pemahaman siswa mengenai konservasi alam terutama pengolahan air tidak hanya berhenti pada teori buku, tetapi menjadi kesadaran yang nyata.(*)
