KABARLUTIM.COM, KALAENA – Warga Luwu Timur mengadu kepada Anggota DPRD Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Hatta Marakarma, Selasa (5/11/2019).

Aduan disampaikan dalam temu konstituen atau reses Andi Hatta Marakarma di Gedung Serbaguna Kecamatan Kalaena, Luwu Timur.

Warga bernama Andika Rahman melapor, petani mengeluh kesulitan memperoleh pupuk bersubsidi. Pupuk subsidi langka di Luwu Timur.

“Bagaimana agar kiranya opu, provinsi juga memikirkan petani yang sulit mendapatkan pupuk bersubsidi ini,” kata Andika.

Sektor pendidikan juga disoroti warga. Thomas meminta agar SMA sederajat perlu penambahan fasilitas belajar mengajar.

Ini menyusul membludaknya calon siswa setiap tahun. Ditambah kesejahteraan guru honor yang perlu diperhatikan juga.

“Sehingga tidak lagi dibebankan ke orang tua siswa terkait honor tenaga guru honor di SMA,” tuturnya.

Andi Hatta mengatakan akan berupaya memaksimalkan fungsinya sebagai anggota DPRD Sulsel.

“Utamanya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat,” kata Bupati Luwu Timur dua periode.

“Termasuk yang menjadi kebutuhan masyarakat dan daerah yang memang merupakan kewenangan Pemprov Sulsel,” imbuhnya.

Hadir Camat Kalaena, Alimuddin Bachtiar, sejumlah kepala desa masyarakat dalam kegiatan itu.

Keluhan terkait pembangunan fisik seperti Jembatan Kalaena yang sempit juga dikeluhkan warga. Termasuk agar dilakukan normalisasi Sungai Kalaena.

Sungai ini kerap meluap dan menyebabkan banjir di wilayah Kecamatan Kalaena saat hujan terjadi.

Sebagai informasi, Andi Hatta menempati komisi A bidang pemerintahan DPRD Sulsel. Ia juga menjabat sebagai Ketua Fraksi Golkar.

Reses ini pun yang pertama kali sejak Andi Hatta dilantik sebagai anggota DPRD Sulsel.( * )

Berita SebelumnyaKelopak Galang 2019, Husler : Gerakan Pramuka Ciptakan Generasi Muda Kreatif
Berita BerikutnyaKetua KONI Luwu Timur Target Pembangunan SDM Atlet yang Kompetitif

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini