KABARLUTIM.COM,BURAU– Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Luwu Timur melalui program Mustahik Pengusaha berhasil meningkatkan Prekonomian Warga.
Salah satunya Pak Rio Warga Dusun Tembo’e Desa Burau, Kec. Burau, Luwu Timur.
Pak Rio termasuk Salah satu Mustahik Pengusaha Baznas Luwu Timur, Usaha Pak Rio bergerak dibidang budidayakan ikan Lele.
Terhitung sejak jadi binaan Baznas Luwu Timur , sudah 3 kali melakukan Panen Raya. “Sudah panen raya ke 3 ,”kata Pak Rio Sabtu, 19 September 2020
Pak Rio mengaku sangat bersyukur dengan adanya program Mustahik Pengusaha ini.
Apalagi dirinya termasuk salah satu yang terpilih sebagai Mustahik Pengusaha yang di berikan model usaha oleh BAZNAS.
“Semoga dengan perogram Mustahik Pengusaha ini angka kemiskinan di Luwu Timur dapat berkurang,”tandasnya
Sementara , Ketua Baznas , Luwu Timur Abd. Salam Nur berharap melalui program Mustahik Pengusaha ini dapat meningkatakan prekonomian warga.
“Semoga dapat membantu masyarakat untuk mencukupi kebutuhan keluarga dan diharapkan bisa menjadi Muzzaki,”kuncinya.(***)