KABARLUTIM.COM,MALILI– Mengantisipasi menyebarnya penularan COVID-19 atau virus Corona, Dinas Kesehatan (Dinkes) melalui petugas kesehatan dari Puskesmas (PKM) Malili turun mengecek suhu badan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Luwu Timur.

Terlihat beberapa anggota dewan dicek suhu badannya oleh dua orang petugas kesehatan dari PKM Malili dikantor DPRD Luwu Timur, Jalan Soekarno-Hatta, Puncak Indah Kecamatan Malili, Senin 23/3/2020).

Wakil Ketua II DPRD Luwu Timur, Usman Sadik mengatakan mengecekan Suhu Badan ini diberlakukan kepada semua Anggota Dewan dan staff sekretariat DPRD Luwu Timur.

“Dalam pengecekan ini tidak ada terdeteksi anggota dewan yang mempunyai suhu tubuh diatas 37 derajat, bgitupun selurh staf ,” ungkap Usman Sadik

Terlihat beberapa tamu dari luar yang berkunjung ke kantor DPRD Luwu Timur tidak luput dari pemeriksaan.

Usman mengatakan, Pemeriksaan suhu badan ini sebagai salah satu bentuk Pencegahan Covid-19.

Dimana Kata Usman, Kinerja DPRD Luwu Timur yang tidak membatasi dan berinstraskis langsung dengan masyarakat .” Alhamdulillah , hasilnya semua tidak ada terindikasi dan semuanya normal,”katanya

Ia juga mengimbau masyarakat agar berperan juga dalam mencegah wabah Covid-19 masuk di Luwu Timur.

“Salah satunya jaga kesehatan dan lingkungan, dan pantuhi imbauan pemerintah berlakukan sosial distance atau jarak sosial untuk meminimalisir penularan virus Corona ,”katanya.(*)

Berita SebelumnyaImbas Covid-19 , DPRD Luwu Timur Efisiensi Anggaran Rp 1,9 Miliar
Berita BerikutnyaCegah Penyebaran Covid-19 , Nasdem Lutim Semprot Disinfektan di Area Publik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini