KABARLUTIM.COM, MALILI- Fraksi Hanura blak-blakan pada saat rapat paripurna pendapat akhir fraksi-fraksi terhadap APBD Perubahan tahun 2019 yang berlangsung di Gedung DPRD Luwu Timur, 30 september 2019
Dimana Fraksi Hanura dalam pendapat akhirnya yang dibacakan , Alpian Alwi secara blak-blakan menuding Pemerintah Kabupaten Luwu Timur melakukan pembohongan publik.
Dihadapan Bupati Luwu Timur, Thorig Husler, Anggota Dewan Alpian Alwi menyampaikan bahwa pemerintah daerah sebelumnya mengatakan untuk pelaksanaan pengerjaan pengaspalan di Jalan Loppe, Desa Lampenai tahun 2019 sudah ada pelaksanaan pengerjaan pegaspalan.
Namun dalam pandangan APBD ini, Fraksi Hanura menilai bahwa pemerintah telah melakukan pembohongan publik.
Dimana, kata Alpian dalam kegiatan yang dimaksud tersebut pembagunanya tidak terakomudir di tahun 2019.
Sehingga Fraksi Hanura meminta bupati untuk mengevaluasi tim penyusun jawaban bupati atas pandangan fraksi-fraksi.
“Ijin pak bupati, kemarin saya cek di lokasi kegiatan tersebut tidak ada, terus saya konfirmasi ke SKPD terkait juga menyatakan pekerjaan tersebut tidak ada. Mohon di evaluasi,” tandas Alpian Alwi. (klc).