KABARLUTIM.COM,MALILI – Dinas Pertanian Kabupaten Luwu Timur mendapat Bantuan Dana Hibah Luar Negeri dari Word Bank program International Fund for Agriculture Development (IFAD).

Akmaluddin selaku (PPK)  mengatakan Bantuan Danah Hibah sekitar Rp  600  juta lebih  itu diperoleh  lewat program Rural Empowerment Agricultural Development Scaling Up Initiative (READSI) tahun 2019.

Program Readsi sendiri, Kata Akmal merupakan salah satu bagian dari program Kementrian Pertanian yang mendukung terwujudnya Visi Pembangunan Pertanian yaitu tercapainya kedaulatan pangan dan meningkatnya kesejahteraan petani serta mendukung suksesnya program regenerasi petani.

Ia mengatakan, Dana hibah Luar Negeri ini diperuntukkan untuk belanja pengadaan motor dan mobil oprasional.

Dimana, 13 unit motor jenis yamaha Lexi dengan anggaran per unit senilai Rp.19.645.378 Juta serta 1 unit mobil Double Cabing dengan nilai anggaran Rp.351.245.455 juta.

Hanya saja, Kata Akmaluddin anggaran yang digunakan terlebih dahulu dari APBD untuk dana talangan yang nantinya akan digantikan oleh Kementrian Pertanian.

“Dari 13 motor tersebut, 6 unit untuk penggunaan oprasional di 6 Kecamatan yang nantinya akan diserahkan ke kordinator penyuluh, Dan 7 unit untuk oprasional dilingkup Dinas Pertanian sebagai kendaraan Oprasional begitupula dengan 1 unit mobil Double Cabing,”Ujar Akhmaluddin, Selasa 12 November 2019.

Ia menambahkan, Program ini sesuai Memorandum of Understending (MoU) antara Kementrian Pertanian dengan IFAD.

Dari pantauan media ini, 13 unit motor tersebut  saat ini terparkir di ruang kantor Dinas Pertanian.( * )

Berita SebelumnyaAnggota DPRD Luwu Timur Konsultasi ke Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang
Berita Berikutnya77 Peserta Pelatihan Tenaga Kerja Terima Surat Izin Operator

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini