KABARLUTIM.COM, LUWU TIMUR – Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam dan Ibu dr. Ani Nurbani, didaulat menjadi tamu kehormatan dari Pemerintah Kabupaten Samosir saat melakukan kunjungan kedaerah tersebut.
Sebagai wujud penghargaan tersebut, Wakil Bupati Samosir, Juang Sinaga memberikan selendang kain ulos yang merupakan kain khas dari Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
“Sebagai rasa hormat kami kepada bapak Wakil Bupati dan ibu, kami menyematkan kain ulos ini, kami merasa senang sekali dengan kunjungan bapak dan ibu kedaerah kami,” kata Wakil Bupati Samosir sesaat sebelum menyematkan kain khas tersebut.
Momen istemewa tersebut berlangsung di The Grand Samosir Room, Samosir Villas Resort, Kamis malam (20/06/2019).
“Kalau ketiga Tokoh masyarakat (adat) kami ini hadir, itu menandakan tamu yang kami sambut itu merupakan tamu kehormatan,” tambahnya sambil memperkenalkan ketiga Tokoh tersebut.
Atas penghargaan tersebut, Wakil Bupati Luwu Timur Irwan Bacri Syam menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Samosir atas sambutan hangatnya.
“Sebuah penghargaan tersendiri bagi kami didaulat menjadi tamu kehormatan, sekali lagi kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas penghargaan ini,” kata Wakil Bupati usai prosesi penyematan kain ulos tersebut.
Ucapan terima kasih juga Wakil Bupati sampaikan kepada Tokoh Adat, serta kepada seluruh masyarakat Samosir.
Selain Wakil Bupati dan Ibu, Wakil Bupati Samosir juga menyematkan kain khas serupa kepada Mokole Matano, Opu Andi Baso dan Plt. Asisten Ekbang dan Pengembangan Infrastruktur, H. Budiman yang mewakili kepala OPD yang hadir.
Acara penganugerahan penghormatan tersebut merupakan salah satu rangkaian acara kunjungan kaji tiru konsep pengembangan kapasitas kelembagaan adat serta pengembangan potensi wisata di Kabupaten Samosir. (Redaksi / KL)