KABARLUTIM.COM,MALILI– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Timur menyambut gembira keputusan Pemerintah Pusat melalui Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ( Kemendikbud) yang akan menggelar tes pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bagi guru honorer di seluruh Tanah Air.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Luwu Timur ,Kamal Rasyid saat di hubungi ,Rabu 18 November 2020.

Dikatakan Kamal Rasyid, Pemerintah Sangat menyambut baik kabar ini, dimana Pemkab Luwu Timur sendiri memiliki kurang lebih 1500 Guru honorer.

“Ini kabar gembira dan Pemda siap menganggarkan apabila telah mendapatkan alokasi Formasi dari Pusat,”kata Kamal

Bahkan Kata Kamal, dengan adanya kabar Rekrutmen P3K Guru Honorer ini, Pemda berharap agar bisa segera ada penetapan formasinya dari pusat.

“Kita berharap ,kalau bisa secepatnya ada penetapan Formasi nya , supaya ada dasar kita untuk mengalokasikan anggaran nya,”kunci Kamal.(***)

Berita SebelumnyaProgram Husler-Budiman Beri Bantuan Santunan Kaum Disabilitas dan Janda Jompo
Berita BerikutnyaSelama 4 Tahun, Bosda Rp 22 Miliar Pertahun Biayai Guru Honorer di Luwu Timur

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini