KABARLUTIM.COM, MALILI – Ibu rumah tangga atau emak-emak unjuk rasa di depan Rumah Jabatan Camat Towuti, Jl Veteran, Desa Langkea Raya, Kecamatan Towuti, Luwu Timur, Sabtu (7/9/2019).
Aksi tersebut buntut dari warga setempat yang kesulitan memperoleh air bersih sekitar tiga atau empat bulan lamanya.
Emak-emak pun resah dan meluapkan keresahannya melalui aksi unjuk rasa tersebut.
Emak-emak membawa spanduk bertuliskan Kami Butuh Air dan membakar ban di depan rujab.
Selain itu, pengunjuk rasa juga memukul galon dan jerigen sambil mengucapkan kami butuh air.
Ikut juga anak-anak dari pengunjuk rasa saat aksi sedang berlangsung.
Warga setempat, Fachrul mengatakan air bersih dari bendungan sudah lama tidak mengalir karena jaringan air yang dibangun PT Vale Indonesia rusak.
“Camat disuruh desak PT Vale supaya perbaiki jaringan pipa air bersi dari Timampu,” kata Fachrul
Pengunjuk rasa juga memprotes pengaturan air bersih dari Timampu- Pekaloa tidak bagus.
Akibatnya, ada warga yang dapat air berlebihan ada juga warga yang tidak memperoleh air bersih sama sekali.
“Vale yang buat kemarin jaringannya. Cuma pengeloaanny tidak bagus kemudian sambungan jaringanx tidak maksimal,”
“Makanya ada orang yang dapat air berlebihan ada yang tidak dapat sama sekali,” imbuhnya.
Camat Towuti saat ini dijabat Alimuddin Natsir. Saat unjuk rasa berlangsung, Alimuddin sedang berada di Makassar.(klc)